500 TRILIUN ? INDONESIA LAYAK & SIAP !

China Investasi US$51 M Di Indonesia Rabu, 02 Oktober 2013 21:34 WIB doc: Reuters Presiden China Xi Jinping dan Presiden Susilo Bamb...

China Investasi US$51 M Di Indonesia
Rabu, 02 Oktober 2013 21:34 WIB
Jakarta- China sepakat menanamkan investasi di bidang perdagangan sebesar US$51 miliar di Indonesia. Dalam kunjungan kenegaraan di Istana Merdeka, Rabu (2/10/2013) Presiden China, Xi Jinping juga menandatangani tiga nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU). MoU tersebut meliputi bidang perikanan, pertanian, pariwisata, riset teknologi, dan kerjasama luar angkasa.
"Perdagangan yang makin kuat dan berimbang akan membawa manfaat yang riil baik bagi Tiongkok maupun Indonesia," kata Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) usai pertemuan bilateral di Istana Merdeka.
Presiden SBY mengatakan, investasi China di Indonesia mengalami peningkatan. Ia pun menyambut baik kehadiran delegasi bisnis besar dari China yang dibawa oleh Presiden Xi."Ini tentu bagus bagi kemitraan di antara dunia usaha Indonesia dan dunia usaha Tiongkok untuk kerjasamanya yang akan datang," ujarnya.

Menurut SBY, sebagai mitra strategis yang komprehensif, kedua negara sepakat meningkatkan cakupan kerjasama dan kemitraan seluas-luasnya di berbagai bidang. Baik kerjasama bilateral maupun kerjasama pada tingkat kawasan maupun tingkat dunia. Termasuk perlunya dialog dan konsultasi politik terus menerus. Indonesia dan China juga sepakat meningkatkan kerjasama dalam konteks ASEAN plus, EAS, APEC, dan G-20.
"Indonesia mendukung penuh kepemimpinan Tiongkok untuk menjadi tuan rumah APEC pada tahun mendatang dan pada saatnya nanti menjadi tuan rumah G-20," kata SBY.
China usul bank investasi infrastruktur Asia

Di sisi lain, Presiden China mengusulkan pendirian bank investasi infrastruktur Asia. Tujuannya, untuk mendorong proses pembangunan interkoneksi dan integrasi ekonomi di kawasannya dan ASEAN.

"Pihak Tiongkok mengusulkan membangun bank investasi infrastruktur Asia dan menyediakan dukungan dana untuk pembangunan infrastruktur kepada negara-negara berkembang di kawasannya, termasuk negara-negara ASEAN," ujar Presiden Xi.
Ia menambahkan, bank investasi infrastruktur Asia akan berkerjasama dengan bank pembangunan bilateral yang ada sekarang ini. Keduanya akan saling mengisi bersama-sama mendorong perkembangan ekonomi ASEAN secara berkelanjutan.[008-Viva]



Related

IPO SAHAM SEMEN BATURAJA, REKOMENDASI : BOOKING

Semen Baturaja Tawarkan Harga IPO Rp 500-Rp 685 Per Saham Penulis : Didik Purwanto | Rabu, 29 Mei 2013 | 12:29 WIB Dibaca: 1051 Komentar: 0 | ...

BAKAL ADA BANDARA BARU DI TIMUR JAKARTA (BEKASI)

itoday – Sebuah bandar udara intenasional akan dibangun pemerintah di kawasan timur Jakarta. Bila telah selesai, bandara ini rencananya menjadi bandara kedua masyarakat Jabotabek, setelah Bandara In...

TANJUNG LESUNG AKAN ADA JALAN TOL DAN BANDARA

DetikTraver, 24 April 2014. Banten - Tanjung Lesung adalah salah satu pantai cantik di Banten, selain Anyer dan Carita. Lebih dari itu, Tanjung Lesung sudah dijadikan Kawasan Ekonomi Khusus. B...

Powered by Investing.com

TELEGRAM SAHAMPEMENANG

SAHAMPEMENANG PREMIUM

terpopulerTerbaruAcak

Terbaru

TELEGRAM SAHAM PEMENANG

free. sahabat pemenang bisa dapatkan rekomendasi, edukasi, dan inspirasi dengan paradigma pemenang. hanya dengan bergabung di telegram t.me/sahampemenangSAHAMPEMENANG FOKUS PADA CHANNEL TELEGRAM&...

CATATAN SAHAM PEMENANG

grusagrusu pasar tiada henti produksi peluang pd sgl dinamikanya, termasuk saat bursa panik. bersikaplah tenang berhadapan dgn gejolak pasar. grusa grusu hy menambah gaduh mendahului kita mengambil p...

CATATAN SAHAM PEMENANG

panenraya kekuatan kebersamaan itu luar biasa, menumbangkan berbagai katalis negatif. ketika otoritas bursa, pemerintah, dan  masyarakat bursa bersatu maka ladang bei menjadi ijo royo-royo 2rdn ...

CATATAN SAHAM PEMENANG

kehidupan psikologi berbisnis saham hanyalah perpindahan ruang dari psikologi kehidupan. jika ingin miliki psikologi trading dan investasi yang baik, maka benahi dulu psikologi kehidupan yg diawali de...

CATATAN SAHAM PEMENANG

cultivating hope in uncertain times akar akar masalah kepanikan pasar adalah hilangnya kepercayaan. public distrust. gagasan berdirinya holding bumn danantara adalah baik. tapi pasar terlanjur tidak ...

CATATAN SAHAM PEMENANG

syukur ada begitu banyak hal untuk bersyukur. maka tidak seharusnya mencari-cari alasan untuk mengeluh. seperti pertarungan pasar hari ini, wirg kita berhasil lunas target 160 dulang cuan 160-85 = 88%...

CATATAN SAHAM PEMENANG

seperjalanan sesama pelaku pasar, kita adalah sahabat seperjalanan. bukan lawan sepertandingan. sudah seharusnya saling mensupport kepercayaan pasar sangat sensi terhadap faktor kepercayaan. kita ber...

CATATAN SAHAM PEMENANG

kepaksayap rajawali tidak kuatir ranting pohon yang diinjaknya patah, sebab dia percaya pada kekuatan sayapnya. miliki mental pemenang. optimisme harus diatas rasa takut 38 8 sektor merah 3 sektor ij...

Acak

MISTERI HILANGNYA KIM JONG UN

https://www.cnbcindonesia.com/news/20200422072724-4-153532/misteri-hilangnya-kim-jong-un-begini-kata-media-korut

CALM

make your heart like a lake with a calm still surface and great depths of kindnessloutzu sahabat investor, dapatkan broadcast tentang saham : rekomendasi, pembelajaran, info perkembangan pasar,...

OIL NEGATIF ?

pasar mengacu kontrak juni, crude oil masih d atas $20 tidak perlu heboh harga minyak negatif, krn kontraknya sudah berakhir, tidak berefek pada pasar #oil>20 sahampemenang

PAHLAWAN KEMANUSIAAN

Moch Hafizh, malaikat kecil ini menyumbangkan seluruh tabungannya untuk membantu pemerintah dlm upaya penanggulangan wabah korona jadi, apa artinya memberi ? memberi tidak perlu penjelasan...

KABAR BAIK

kabar baik semakin banyak yang sembuh semakin sedikit yang meninggal #bersatulawankorona #indonesiabisa sahampemenang

WAIT & SEE

panik (kuning)koreksi wajar (hijo)namun demikian sahabat pemenang disarankan selalu terapkan sop trading & investasi sehatwait & see (tunda trading) jika resiko pasar masih tinggitra...

PSAB

psab 204 tertinggal dari gold & mdka trading batasi resiko 3-5% semogacuanramerame #rekomendasi sahampemenang

panenrayabersama

Ekonomi - VoA

Liputan Ekonomi VOA

item