ALHAMDULILLAH, BISA MAKAN BARENG PAKDHE JOKOWI DAN IBU IRIANA

 Sore itu cuaca cukup panas di Cirebon, Jawa Barat, saat Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja. Masih ada satu titik lagi yang akan...


 Sore itu cuaca cukup panas di Cirebon, Jawa Barat, saat Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja. Masih ada satu titik lagi yang akan dituju setelah sebelumnya bersilaturahim ke Pondok Buntet Pesantren dan Lapangan Ranggajati.

Makan siang pun bergeser ke sore hari karena padatnya agenda Jokowi pada Kamis (13/4/2017). Rumah makan Empal Gentong H Apud kemudian menjadi pilihan Jokowi untuk beristirahat sejenak.

Warga sudah berjejer menyambut Jokowi sepanjang jalan. Mereka pun mendekat ke mobil rombongan Jokowi saat berhenti di RM Empal Gentong H Apud.

Warga berebut salaman dengan Jokowi. Beberapa warga yang disalami pun diajak Jokowi untuk makan bersama.

"Alhamdulillah, diajak makan bareng Pak Jokowi," ungkap seorang ibu paruh baya berkerudung oranye.

Mata ibu itu berkaca-kaca namun tak menitikkan air mata. Bibirnya bergetar dan sesekali ditutup dengan kain kerudungnya yang panjang.

Dua meja makan disiapkan untuk para warga beruntung itu. Sisi dalam untuk bapak-bapak dan ibu-ibu, sisi agak luar untuk anak-anak. Makan bersama pun langsung dimulai.

Usai makan, Jokowi dan Ibu Negara Iriana mendekat ke meja makan para warga itu. Jokowi membuka pembicaraan dengan menanyakan pekerjaan mereka.

"Jadi, ibu sehari-hari bekerja sebagai apa?" tanya Jokowi.

"Saya berdagang keliling, Pak. Modalnya belanja Rp 200.000 sehari," ujar ibu berkerudung hitam.

Tiba giliran ibu berkerudung oranye yang berbicara. Rupanya dia pedagang pisang molen. 

"Modalnya Rp 180.000 sehari, Pak. Kalau habis, bisa dapat untuk Rp 35.000, tapi kalau tidak habis ya bisa cuma Rp 15.000. Sampai nangis saya. Kalau belanja sore, masak dari jam 2 pagi, lalu jam 3 pagi mulai ada yang ambilin buat dijual," papar ibu itu.

Semua bergantian bercerita kepada Jokowi dan Iriana. Sementara anak-anak mendengarkan dan diminta sambil melanjutkan makan saja. 

"Hari ini sengaja saya niatin nggak belanja buat ketemu Bapak," sambung ibu berkerudung oranye lagi.

Mendengar hal itu, Jokowi dan Iriana tampak kaget. Jika tak belanja, tentunya mereka tak berjualan. Tetapi mereka mengaku sengaja dan tak apa sekali ini tak berjualan. Mereka menganggap kesempatan bertemu presiden adalah hal yang langka.

Mereka lebih merasa beruntung karena diajak makan bersama presiden dan sejumlah menteri Kabinet Kerja. Para menteri yang ikut makan bersama yakni Menko PMK Puan Maharani, Menkes Nila F Moeloek, dan Seskab Pramono Anung. Setelah bincang-bincang selesai, Jokowi pun memberikan bingkisan dan tambahan modal kepada bapak dan ibu itu. Sementara anak-anak diberikan buku tulis.

"Inilah yang namanya apa, program KUR itu harusnya yang jutaan, yang kecil-kecil gini harus kita urus. Saya hanya mau ngecek saja. Kebetulan ngecek aja. Pas, saya salamin yang pertama lalu saya ajak makan bareng, saya pengin dengan cara-cara ini akan menginspirasi kita. Ada hal kecil yang bisa kita lakukan tetapi memberikan dukungan ekonomi di bawah yang sangat besar. Nanti akan saya buat scheme khususnya," tutur Jokowi sebelum meninggalkan rumah makan itu.

detik 14/4

Related

SAHAM ISSP 179

issp 179psycho resist 200, resist ini ckp kuat. bisa berhasil d jebol, maka terbuka potensi nangkring d atas 200. issp valuasi masih murah pbv 0.4X dan msh d bawah hrg ipo 295trading selalu...

INDEKS INDUSTRI KAYU

sahabat investor, dapatkan broadcast tentang saham : rekomendasi, pembelajaran, info perkembangan pasar, dan inspirasi pemenang. free dari telegram sahampemenang t.me/sahampemenan...

KESEPAKATAN AWAL AKHIRI PERANG DAGANG

Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, dan Wakil Presiden China, Liu He, dilaporkan menyepakati sebagian persyaratan dalam perundingan untuk mengakhiri pe...

Powered by Investing.com

TELEGRAM SAHAMPEMENANG

SAHAMPEMENANG PREMIUM

terpopulerTerbaruAcak

Terbaru

TELEGRAM SAHAM PEMENANG

free. sahabat pemenang bisa dapatkan rekomendasi, edukasi, dan inspirasi dengan paradigma pemenang. hanya dengan bergabung di telegram t.me/sahampemenangSAHAMPEMENANG FOKUS PADA CHANNEL TELEGRAM&...

CATATAN SAHAM PEMENANG

grusagrusu pasar tiada henti produksi peluang pd sgl dinamikanya, termasuk saat bursa panik. bersikaplah tenang berhadapan dgn gejolak pasar. grusa grusu hy menambah gaduh mendahului kita mengambil p...

CATATAN SAHAM PEMENANG

panenraya kekuatan kebersamaan itu luar biasa, menumbangkan berbagai katalis negatif. ketika otoritas bursa, pemerintah, dan  masyarakat bursa bersatu maka ladang bei menjadi ijo royo-royo 2rdn ...

CATATAN SAHAM PEMENANG

kehidupan psikologi berbisnis saham hanyalah perpindahan ruang dari psikologi kehidupan. jika ingin miliki psikologi trading dan investasi yang baik, maka benahi dulu psikologi kehidupan yg diawali de...

CATATAN SAHAM PEMENANG

cultivating hope in uncertain times akar akar masalah kepanikan pasar adalah hilangnya kepercayaan. public distrust. gagasan berdirinya holding bumn danantara adalah baik. tapi pasar terlanjur tidak ...

CATATAN SAHAM PEMENANG

syukur ada begitu banyak hal untuk bersyukur. maka tidak seharusnya mencari-cari alasan untuk mengeluh. seperti pertarungan pasar hari ini, wirg kita berhasil lunas target 160 dulang cuan 160-85 = 88%...

CATATAN SAHAM PEMENANG

seperjalanan sesama pelaku pasar, kita adalah sahabat seperjalanan. bukan lawan sepertandingan. sudah seharusnya saling mensupport kepercayaan pasar sangat sensi terhadap faktor kepercayaan. kita ber...

CATATAN SAHAM PEMENANG

kepaksayap rajawali tidak kuatir ranting pohon yang diinjaknya patah, sebab dia percaya pada kekuatan sayapnya. miliki mental pemenang. optimisme harus diatas rasa takut 38 8 sektor merah 3 sektor ij...

Acak

PERLU REVOLUSI MENTAL PEJABAT DAERAH

Jakarta 1 September 2016, Menkeu, Sri Mulyani Indrawati menyatakan bahwa untuk pembangunan daerah yang terhenti bukan karena anggaran yang kurang. Hal tersebut dikarenakan pemerint...

REKAP LK EMITEN Q2'16 VS Q2'15

Rekap Laba (-Rugi) Bersih Emiten 1H16 vs 1H15: # Bank & Finance: • BBCA Rp9.57t vs Rp8.54t • BBNI Rp4.37t vs Rp2.43t • BBTN Rp1.04t vs Rp831m • BTPN Rp917m vs Rp928m • BDMN Rp1.73t...

1 SEPTEMBER : DOW JONES MENANG

Banyak yang menjadikan pasar 1 september bursa Dow Jones Industrials (DJ-30) sebagai bandul bursa global, acuan ini lebih bersifat psikologis untuk membaca siklus arah bursa. DJ-30 masih be...

MENKEU : TAX AMNESTY PRIORITAS WAJIB PAJAK KAKAP

Sri Mulyani Indrawati mengatakan prioritas peserta program amnesti pajak adalah para wajib pajak besar yang selama ini belum melaksanakan kewajiban perpajakan mereka secara benar. "Instr...

BEI, JEJAK JATUH BANGUN DAN NAIK KLAS

Sebagaimana pasar kehidupan, pasar saham juga biasa mengalami jatuh bangun. Dari jejak bursa saham Indonesia tahun ini terlihat jelas, ihsg terus naik klas dari setiap proses jatuh ba...

SAHAM HARI INI : AALI ASTRA AGRO LESTARI

Saham AALI kembali bangkit di atas support psikologis 16.000. Saham AALI termasuk saham sawit berfundamental sehat. Saham AALI saat ini 16.400. Suport saham AALI 16.000. Resisten/potens...

KABAR BAIK AMMESTI PAJAK

Ini deretan kabar baik untuk program tax amnesty. Banyak elemen anak bangsa yang mendukung, termasuk para pengusaha besar. Kita berharap dukungan semakin meluas untuk mensukseskan...

AMNESTI PAJAK, MENANTI KEMBALINYA SANG ANAK

Amnesti Pajak adalah HAK semua anak Tax amnesty terjemahan rakyatnya adalah pengampunan terbuka yang diberikan seorang ayah pada anak-anaknya. Sang ayah tahu anak-anaknya banyak ya...

panenrayabersama

Ekonomi - VoA

Liputan Ekonomi VOA

item