DAMPAK+ INFRA

  Proyek infrastruktur yang jadi fokus pemerintah Jokowi layak diteruskan. Siapa pun presiden terpilih kelak. Sebab, multiplier effect p...


 Proyek infrastruktur yang jadi fokus pemerintah Jokowi layak diteruskan. Siapa pun presiden terpilih kelak. Sebab, multiplier effect pembangunan infrastruktur sangat bermanfaat.
Demikian simpulan dari diskusi publik “Perkembangan, Tantangan, dan Prospek Ekonomi Indonesia” yang diselenggarakan oleh Forum Alumni Aktivis PPMI di Jakarta, Selasa, 30 Oktober 2018.
Hadir sebagai pembicara Prof Ahmad Erani Yustika, Ph.D, Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi; Yose Rizal Damuri, Ph.D, Kepala Departemen Ekonomi CSIS; dan Darto Wiryosukarto, jurnalis senior Infobank.
Menurut Erani, pembangunan infrastruktur saat ini mulai menunjukkan hasil. Yakni mulai bertumbuhnya ekonomi kerakyatan secara signifikan. Masyarakat di daerah-daerah terpencil banyak memetik manfaat.
Dijelaskan, dari sekitar 75.000 desa di Indonesia, pemerintah sudah membangun jalan di sekitar 35.000 desa. “Hampir separuh desa di Indonesia sudah dibangunkan jalan,” ungkap Erani.
Dampaknya luar biasa. Wilayah yang semula terisolir, kini jadi terbuka. Mobilitas masyarakat naik drastis. Dan, perekonomian kerakyatan melonjak. Dia mencontohkan case petani salak di desa terpencil di Donggala, Sulawesi Tengah.
Dulu, warga kesulitan menjual hasil panen salak. Karena tidak ada akses jalan. Jangankan mobil, motor pun tidak bisa masuk. “Makanya, petani menjualnya di kebun,” ujarnya.
Jika memaksa menjual ke pusat desa, petani harus memanggul salak, berjalan kaki menuju pusat desa untuk menjualnya. Bahkan, banyak salak yang membusuk karena tidak terangkut.
Kini jalan-jalan desa sudah dibangun. Apa hasilnya? “Penghasilan petani naik dua kali lipat banding sebelumnya,” tuturnya.
Itu memang tidak mewakili seluruh petani Indonesia. Namun, rata-rata omzet petani naik 100% sebagai multiplier effect dari pembangunan jalan desa.
Hal senada diungkapkan Yose Rizal Damuri. Dia meyakini, pembangunan infrastruktur yang digalakkan pemerintah Jokowi benar-benar ditujukan untuk meningkatkan perekonomian di daerah, khususnya di luar Pulau Jawa.
“Dalam kalkukasi saya, kalau program infrastruktur terkait election, ngapain bangun jalan di Papua dan Maluku Utara yang secara election hanya mampu memberikan suara sedikit,” ujarnya.
Kalau tujuannya untuk mencari perolehan suara, kata dia, cukup Jawa yang diguyur proyek infrastruktur. Sebab, Jawa-lah penyumbang mayoritas suara.
Dan, dengan melihat multiplier effect yang mulai nampak dari pembangunan infrastruktur, dia berharap program ini terus dilanjutkan. “Siapa pun presiden terpilih kelak,” tegasnya.
Sementara itu, Darto Wiryosukarto mengkritisi masih biasnya informasi terkait capaian pemerintah di bidang infrastruktur. Sehingga, masih banyak suara sumbang yang menilai pembangunan infrastruktur salah sasaran.
“Bagi pemerintah, tantangan ekonomi ke depan bukan hanya soal domestic economy, global turbulence, dan political risk 2019, tapi bagaimana menghadapi masifnya suara-suara minor di media sosial yang menegasikan capaian-capaian pemerintah,” tutupnya. (*)
infobank.com

Related

SAHAM PEMENANG bicara tentang saham bmtr dan lpkr

40). kita bermain logika dan terapkan konsep pragmatisme sehat, apa itu artinya ? 41). kt kutip falsafah dr timur : biar kucing itam, putih atau blang2, asal bisa menangkap ti...

SAHAM PEMENANG inilah trio saham terbaik di sektornya

Tiga saham terbaik di sektor kebun adalah aali, lsip dan simp. Aali milik astra grup. Lsip dan simp milik salim grup. Simp sebagai pemilik lsip, dan simp punya devisi barang konsumsi

EKONOMI DIPREDIKDI TUMBUH 5,2%

Ekomomi Indonesia potensi terus melaju, selain membaiknya harga komoditas, rasio pajak membaik, juga didorong efisiensi dan dampak positip dari pembangunan infrastruktur dari 2 tahun yll

Older Post CTRA
Powered by Investing.com

TELEGRAM SAHAMPEMENANG

SAHAMPEMENANG PREMIUM

terpopulerTerbaruAcak

Terbaru

TELEGRAM SAHAM PEMENANG

free. sahabat pemenang bisa dapatkan rekomendasi, edukasi, dan inspirasi dengan paradigma pemenang. hanya dengan bergabung di telegram t.me/sahampemenangSAHAMPEMENANG FOKUS PADA CHANNEL TELEGRAM&...

CATATAN SAHAM PEMENANG

mengalir teruslah mengalir. sungai yg mengalir sumber mata airnya tak pernah kering. mg ini bei mulai mengalirkan cuan. ada harapan pasca liburan mengalir lbh deras lagi doublecuan saham kawal sop mu...

CATATAN SAHAM PEMENANG

cultivating hope in uncertain times bangkit syukurlah sahabat pemenang bursa kita bangkit sesuai harapan. semoga menjadi awal yang baik internal gejolak pasar kita karena faktor domestik. danantara ...

CATATAN SAHAM PEMENANG

tradinghalt bei terpaksa terapkan protokol darurat bursa saat koreksi sentuh 5%. nukik tajam bei beranomali dengan pasar global karena faktor domestik. distrust pada otoritas bursa dan pemerintah kul...

CATATAN SAHAM PEMENANG

grusagrusu pasar tiada henti produksi peluang pd sgl dinamikanya, termasuk saat bursa panik. bersikaplah tenang berhadapan dgn gejolak pasar. grusa grusu hy menambah gaduh mendahului kita mengambil p...

CATATAN SAHAM PEMENANG

panenraya kekuatan kebersamaan itu luar biasa, menumbangkan berbagai katalis negatif. ketika otoritas bursa, pemerintah, dan  masyarakat bursa bersatu maka ladang bei menjadi ijo royo-royo 2rdn ...

CATATAN SAHAM PEMENANG

kehidupan psikologi berbisnis saham hanyalah perpindahan ruang dari psikologi kehidupan. jika ingin miliki psikologi trading dan investasi yang baik, maka benahi dulu psikologi kehidupan yg diawali de...

CATATAN SAHAM PEMENANG

cultivating hope in uncertain times akar akar masalah kepanikan pasar adalah hilangnya kepercayaan. public distrust. gagasan berdirinya holding bumn danantara adalah baik. tapi pasar terlanjur tidak ...

Acak

PRESIDEN JOKOWI : MENTERI JANGAN SEMBARANG PRODUKSI PERMEN

https://nasional.tempo.co/read/news/2017/07/24/078893876/presiden-jokowi-sebut-menteri-harus-berhati-hati-terbitkan-permen

SELAMAT DATANG ERA BARU KETERBUKAAN INFORMASI PAJAK

http://economy.okezone.com/read/2017/07/24/20/1743214/hore-sri-mulyani-gembira-perppu-akses-keterbukaan-informasi-pajak-disetujui-komisi-xi

10 FALSAFAH KEHIDUPAN DARI TIMUR

1. Perjalanan seribu mil diawali dengan sebuah langkah. 2. Sebuah batu permata tidak bisa dipoles tanpa gesekan, seperti halnya seorang manusia disempurnakan dengan cobaan hidup. 3. L...

GERINDRA CABUT DARI PANSUS ANGKET KPK

http://nasional.kompas.com/read/2017/07/24/16502851/gerindra-keluar-dari-pansus-angket-kpk

BOS TITO : JATS KEOK DIKROYOK 5000 ORANG

 Sistem teknologi informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) beberapa hari lalu mengalami gangguan. Sistem bernama Jakarta Automated Trading System (JATS) itu tidak bisa digunakan untuk bertransaks...

BOS GRUP BANK DUNIA DATANG DAN BICARA TENTANG INFRASTRUKTUR

Presiden Grup Bank Dunia Jim Yong Kim akan mengunjungi Jakarta, Indonesia dalam lawatan selama dua hari untuk membahas reformasi kebijakan guna meningkatkan penerimaan dan mendorong belanja leb...

WSBP SEMAKIN GIGIH MENUJU BAHAN BAKU MANDIRI

 PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) menargetkan bisa memenuhi sendiri seluruh kebutuhan bahan baku batu untuk produksi beton pracetak. Tahun ini, perusahaan ini berencana menambah satu ...

PANGGIL SELURUH MENTERI, PRESIDEN TEROPONG MESIN PERTUMBUHAN EKONOMI

http://economy.okezone.com/read/2017/07/24/20/1742587/panggil-seluruh-menteri-jokowi-teropong-pertumbuhan-ekonomi-2018

panenrayabersama

Ekonomi - VoA

Liputan Ekonomi VOA

item